Workshop Kurikulum Merdeka Menginspirasi dan Meningkatkan Kompetensi Guru MTsN 1 Kota Banjar



 




Banjar, 20 Juni 2024 - MTsN 1 Kota Banjar menyelenggarakan Workshop Penyusunan Perangkat Pembelajaran Kurikulum Merdeka di Aula  Padjadjaran. Acara yang dihadiri oleh Tenaga Pendidik MTsN 1 Kota Banjar dan beberapa perwakilan MTs Negeri dan Swasta di Kota Banjar bertujuan untuk meningkatkan kualitas pendidikan melalui perangkat pembelajaran yang efektif dan inovatif.

Workshop yang dimulai sejak pukul 08.00 dibuka langsung oleh Kepala Kasi Pendis Kantor Kementerian Agama Kota Banjar, H. Akhmad Rifa’i, M.M. dan sebagai Narasumber Dr. H Muarifin, M.Ag, Widyaiswara Balai Diklat Keagamaan Provinsi Jawa Barat. Peserta workshop diharapkan dapat mengembangkan kreativitas dalam merancang perangkat pembelajaran yang sesuai dengan perkembangan pendidikan saat ini.

H. Nandang, M.Pd, Kepala MTsN 1 Kota Banjar, mengatakan  "Kami berharap melalui workshop ini, para peserta dapat memperoleh wawasan yang mendalam tentang bagaimana menyusun perangkat pembelajaran yang tidak hanya menarik tetapi juga efektif dalam proses pembelajaran di kelas serta sesuai dengan prosedur penyusunan perangkat pembelajaran dengan menggunakan kurikulum merdeka"

Dengan demikian, diharapkan output dari workshop ini dapat memberikan kontribusi yang signifikan bagi peningkatan mutu pendidikan Madrasah di Lingkungan Kantor Kementerian Agama Kota Banjar

Kontributor : Erwin Nugraha

Post a Comment

أحدث أقدم