MTs Negeri 1 Kota Banjar Ikut Sukseskan Khataman Al-Qur'an Nasional

 







HUMAS (Parunglesang) – Madrasah Tsanawiyah Negeri (MTsN) 1 Kota Banjar turut berpartisipasi dalam kegiatan Khataman Al-Qur'an Nasional yang diselenggarakan secara serentak di seluruh Indonesia pada hari Minggu (16/03/2025 ). Acara ini berlangsung dengan khidmat dan diikuti oleh para siswa, guru, serta tenaga kependidikan di madrasah.

Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya mempererat kebersamaan dan meningkatkan kecintaan terhadap Al-Qur'an di kalangan generasi muda. Kepala MTsN 1 Kota Banjar, Bapak H. Nandang, M.Pd. menyampaikan bahwa partisipasi madrasah dalam kegiatan ini merupakan bentuk komitmen dalam membangun karakter siswa yang berlandaskan nilai-nilai keislaman.

“Kami merasa bangga bisa ikut serta dalam kegiatan Khataman Al-Qur'an Nasional ini. Selain menjadi ajang untuk meningkatkan pemahaman dan pengamalan Al-Qur'an, ini juga menjadi sarana mempererat ukhuwah Islamiyah di lingkungan MTs Negeri 1 Kota Banjar,” ujar Nandang.

Salah satu peserta, Syahda Azzahra, siswi kelas 8, mengungkapkan rasa syukurnya bisa menjadi bagian dari acara besar ini. “Saya merasa sangat senang dan terharu bisa ikut serta dalam khataman ini. Ini menjadi momen berharga yang semakin memotivasi saya untuk lebih mendalami Al-Qur’an,” ujarnya.

Seluruh siswa secara bergantian membaca Al-Qur'an hingga khatam, didampingi oleh para guru dan pembimbing tahfiz. Suasana khidmat dan penuh haru terasa saat doa khatam Al-Qur'an dipanjatkan bersama-sama. Selanjutnya pada sore hari dilanjut khataman Al-Qur'an yang dilaksanakan oleh para pegawai dan guru-guru yang berlangsung di Mesjid At-Tarbiyah MTs Negeri 1 Kota Banjar sekaligus disiarkan langsung melalui platform zoom dengan Kementerian Agama Provinsi Jawa Barat.

Kegiatan ini juga mendapat apresiasi dari para orang tua siswa yang turut serta dalam doa bersama. Mereka berharap agar anak-anak mereka semakin mencintai Al-Qur'an dan menjadikannya sebagai pedoman dalam kehidupan sehari-hari.

Dengan terselenggaranya Khataman Al-Qur'an Nasional ini, MTsN 1 Kota Banjar berharap dapat terus berkontribusi dalam mencetak generasi Qur'ani yang berakhlak mulia dan berilmu. Semoga kegiatan serupa dapat terus digelar untuk semakin menguatkan spiritualitas dan kecintaan terhadap Al-Qur'an di kalangan pelajar.

GALERI KEGIATAN

 

Post a Comment

أحدث أقدم